Mungkin tak ada lagi yang dapat kuperbuat.
Selain menatapmu dan tersenyum bahagia.
Maka aku akan terus berharap untuk bisa menatap negeriku ini.
Walau orang diluar sana bilang bahwa
Paris adalah negeri yang paling indah dan menawan.
Tapi aku yakin, negeriku ini lebih dari indah bahkan sempurna.
Aku ingin berkeliling negeriku.
Mengenal seluk beluk bangsaku Indonesia.
Membagi cerita kepada orang yang lewat.
Menggapai asa di negeriku tercinta.
Aku ingin membanggakan bangsaku Indonesia.
Membawa namanya kesana, diatas langit biru dunia.
Mengangkat namanya sampai ke puncak gunung tertinggi di dunia sekalipun.
Demi negeriku akan kulakukan apapun.
Tak akan aku takut pada batu rintangan diluar sana.
Hanya untuk satu tujuan yaitu menerbangkan bangsaku Indonesia.
Diatas adalah puisi berjudul "Negeriku Indonesiaku"
Karya : Tristansha Noor Andini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar kalian, semangatku.